Hard Disk Kecepatan Tinggi Untuk Jasa Recovery Data dan Service

Hard disk / SSD rusak? Terkena virus dan ransomware? Tenang, kami bisa membantu service dan recovery

Jumpa kembali bersama kami praktisi data dan perbaikan hard disk. Moga entry kali ini secara luas bisa menambah ilmu mengenai semesta jasa recovery data, cara mengembalikan file yang terhapus/hilang, perbaikan hard disk/SSD tidak terbaca, jasa recovery ransomware, dst.

Pada posting Sebelumnya kita telah membahas tentang beberapa flashdisk berkecepatan tinggi yang dapat dipakai untuk proses data recovery. Pada kesempatan kali ini Mari kita lanjutkan pembahasannya tapi kali ini dengan sedikit berbeda yaitu hardisk berkecepatan tinggi untuk proses recovery data.

Source: Josh The Computer Guy

Sebelum melanjutkan kami perlu menjelaskan kenapa hardisk berkecepatan tinggi diperlukan dalam proses recovery data. Bagaimana kita tahu proses recovery data melibatkan langkah kloning atau imaging dari tempat storage data yang lama menuju storage data yang baru. Proses cloning ini biasanya membutuhkan waktu yang sangat lama karena harus mengcopy byte per byte seluruh data dari storage media yang lama ke storage media yang baru. Jika kecepatan tulis pada media penyimpanan data yang baru ini lama atau lambat, maka proses kloning akan berjalan lambat pula dan itu menghabiskan waktu kita. Maka kita perlu hardisk yang cepat untuk memuluskan proses recovery data kita.

AhliData.com sebagai penyedia jasa recovery data, service hard disk dan ransomware selalu menyarankan untuk memilih hard disk yang cepat untuk menampung data, karena hal tersebut akan membantu mempercepat proses cloning/imaging dari storage media yang bermasalah.

Rekomendasi Hard Disk Berkecepatan Tinggi Untuk Recovery Data

Ada banyak merk hardisk di pasaran dan tentunya semua memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing baik dari sisi harga, performa dan juga layanan pasca pembelian. Yang populer di market tentunya hardisk yang murah seperti Western Digital Blue dan Seagate Barracuda. Akan tetapi jika anda menginginkan performa yang tinggi ada beberapa jenis model lain yang sangat kami sarankan, karena bisa mempercepat proses recovery data. Dan berikut adalah beberapa hardisk berkecepatan tinggi yang bisa anda pilih:

  1. WD Black 6TB (2015)

Yang pertama dan paling cepat dalam list yang kami miliki adalah WD Black. Western Digital Black adalah sebuah harddisk produksi Western Digital, sebuah perusahaan produsen hardisk terkenal yang produknya sangat laris di pasaran detik. Western Digital ini memiliki beberapa line hardisk dengan kode warna berbeda yang menjelaskan kategori berbeda dari hardisk produksi mereka. WD Blue atau Green adalah versi murah, WD Red dipergunakan untuk network attached storage, WD Gold untuk keperluan enterprise dan data center, adapun versi WD Black adalah untuk kecepatan dan performa tinggi.

Nah, hard drive yang satu ini termasuk ke dalam jajaran Western Digital Black, yaitu jajaran hardisk berperforma tinggi dan kecepatan tinggi. Kecepatan baca dan tulis nya mencapai 200 MB per detiknya atau setara dengan 720 GB dalam setiap jamnya. Tentunya dengan kecepatan yang tinggi tersebut sangat bermanfaat untuk kecepatan proses recovery data Anda. Dengan asumsi kecepatan konstan maka untuk melakukan recovery data dari hardisk berukuran 500 Giga hanya perlu sekitar 41 menit saja menggunakan WD Black ini. Untuk kapasitas pun sudah cukup besar hingga mencapai 6 terabyte, mantap bukan?

  1. WD Gold 12TB (2017)

Yang berikutnya dengan kecepatan dan performa tinggi masih dari Western Digital juga. Kali ini serinya berbeda tetapi ya, kali ini dengan seri Gold yang biasanya diperuntukkan untuk keperluan enterprise serta data center. Pernyataan saat di perhatikan hadis yang satu ini tidak hanya memiliki reliabilitas atau keandalan tinggi seperti khas yang dibutuhkan perusahaan dan data center, tapi juga memiliki kecepatan luar biasa yang tentunya cocok sekali untuk digunakan perusahaan jasa recovery data seperti kami dan mungkin Anda juga.

Kecepatan baca tulis dari hardisk yang satu ini ini sangat mirip dengan seri Western Digital Black yang Kami jelaskan sebelumnya. Kecepatannya mencapai 199 MB per detiknya atau setara dengan 716 GB dalam satu jamnya. Hanya terpaut sedikit ya dibandingkan dengan Western Digital Black, hanya 1% saja kira-kira perbedaan kecepatannya.

  1. WD Red Pro 6TB (2015)

Yang berikutnya masih dari Western Digital juga. Kali ini dalam jajaran WD Red Pro yang merupakan hardisk spesialis network attached storage. Untuk seri WD Red ada dua macam yaitu WD Red yang biasa dengan kecepatan 5400 RPM, dan ada juga WD Red Pro yang memiliki kecepatan 7200 RPM. Untuk yang dimaksud kali ini adalah yang kedua yaitu WD Red Pro dengan kecepatan 7200 RPM.

Hardisk ini memiliki kecepatan baca dan tulis yang luar biasa. Yang kita butuhkan adalah kecepatan tulisnya terutama, yang pada seri ini sudah mencapai hingga 177 MB dalam setiap detiknya, membuatnya mampu untuk menulis hingga 637 GB data dalam satu jam saja. Ini membuat anda bisa melakukan recovery data dalam jumlah yang masif dengan waktu yang singkat. Untuk merecovery hardisk sebanyak 500 GB anda hanya membutuhkan waktu 47 menit saja jika semuanya berjalan normal.

  1. HGST Deskstar NAS 6TB

Yang berikutnya dari Hitachi Global Storage Technology atau biasa disingkat dengan HGST. Produknya yang bernama HGST Deskstar NAS sesuai namanya diperuntukkan untuk network attached storage (NAS). Kecepatannya juga termasuk tinggi mencapai 168 MB per second, sehingga dalam 1 jam Anda bisa melakukan proses recovery data hingga 604 GB.

  1. HGST Ultrastar He8 Helium 8TB

Yang kelima kembali dari HGST atau Hitachi Global Storage Technology. Akan tetapi ini serinya berbeda, kali ini serinya adalah Ultrastar. Perbedaan dengan seri sebelumnya, jika seri NAS diperuntukkan untuk penyimpanan berbasis network, maka seri HGST Ultrastar lebih diperuntukkan untuk perusahaan besar/enterprise, maka seri HGST Ultrastar diperuntukkan bagi data center/pusat penyimpanan data.

Bagaimana dengan kecepatannya? Kecepatannya mencapai 164 MB per sekon atau sedikit di bawah HGST Deskstar NAS. Dengan kecepatan tinggi tersebut anda bisa menembus angka 590 GB penulisan data recovery dalam setiap jamnya, sehingga proses data recovery cepat selesai dan tidak membuat antrian imaging data semakin menumpuk di kantor restorasi. Tentunya untuk versi premium ini ada kekurangan sedikit yaitu harganya lebih mahal, akan tetapi fitur lainnya seperti reliabilitasnya dan garansi 5 tahun yang diberikannya pasalnya cocok untuk menggantikan uang yang anda keluarkan.

Kiranya kami cukupkan dulu untuk edisi kali ini. Harapan kami ulasan ini sukses mencerahkan mengenai jasa recovery data dan berbagai hal mengenai cara mengembalikan file/folder yang terhapus/hilang, service hard disk/SSD tidak terbaca, service ransom ware, dst. Moga jurnal ini sukses menambah wawasan terkait segala hal ini.

Hard disk / SSD rusak? Terkena virus dan ransomware? Tenang, kami bisa membantu service dan recovery