Komparasi Hard Disk: WD Blue vs Seagate Barracuda

Hard disk / SSD rusak? Terkena virus dan ransomware? Tenang, kami bisa membantu service dan recovery

Kembali lagi bersama ahlidata.com dan servis hard disk. Moga sajian kali ini secara luas semakin membuka wawasan mengenai lautan jasa recovery data, cara mengembalikan file yang terhapus/hilang, servis hard disk/SSD tidak terbaca, jasa recovery ransomware, dst.

Ada banyak sekali merk dan jenis hardisk di dunia ini, yang kesemuanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sebagian hardisk memiliki kelebihan pada sisi kapasitasnya yang besar, ada yang memiliki kelebihan dalam sisi kecepatan yang tinggi, ada juga yang memiliki kelebihan dari sisi harganya yang murah, ada juga yang memiliki kelebihan dari sisi support yang baik. Namun ada dua yang sangat terkenal yaitu Western Digital Blue dan Sigit Barracuda.

Source: The Wong Reviewer

Habis ini bisa dibilang harddisk yang sangat populer, banyak sekali peminatnya dan banyak sekali yang memakainya. Keduanya bisa dibilang adalah hard disk pilihan by default untuk berbagai keperluan. Keduanya pun bisa dibilang memiliki harga yang mirip akan tetapi dengan spesifikasi yang agak berbeda. Pada kesempatan kali ini mari kita bahas perbedaan diantara keduanya.

Perbedaan Antara HDD WD Blue dan Seagate Barracuda

Western Digital Blue, atau Biasa disingkat WD Blue, adalah seri hardisk kelas pemula yang dikeluarkan oleh Western Digital. Seri hardisk yang diperuntukkan bagi mereka yang dalam rangka mengirit budget hardware ini memiliki harga yang paling murah dibandingkan seri harddisk Western Digital yang lainnya seperti line up WD Red, WD Black, WD Gold. Dari sisi performa diantara line up Western Digital yang lain bisa dibilang seri WD Blue ini adalah yang paling rendah kelasnya.

Begitu pula dengan Seagate Barracuda, seri ini merupakan seri kelas bawah dari jajaran hardisk yang diproduksi oleh Seagate. Seri ini sangat populer. Seingat AhliData.com sebagai penyedia jasa recovery data, service hard disk dan ransomware, seri ini sudah berjalan puluhan tahun dan terus berjalan hingga sekarang yang menandakan akan popularitasnya dan banyaknya permintaan dari para konsumen akan seri ini sehingga terus-menerus setiap tahunnya.

Kelebihan Hardisk Western Digital Blue

Ada banyak kelebihan dari penyimpan data yang satu ini. Diantaranya adalah reliabilitasnya atau kehandalannya saat dipakai untuk melakukan komputasi sehari-hari. Hard disk dari Western Digital sebagaimana kita tahu dikenal luas akan kualitas dan kehandalannya, tidak mudah rusak. Selain itu Anda juga bisa mendapat software Acronis True Image secara gratis (versi WD) untuk melakukan kloning data Anda dari tempat penyimpan data yang lama. Kelebihan lainnya juga adalah besarnya kapasitas yang tersedia serta Tersedianya garansi dari manufacturer atau dari produsen yang mencakup berbagai kerusakan dengan durasi 2 tahun sejak pembelian.

Kelebihan Hard Disk Seagate Barracuda

Kelebihan lainnya juga dimiliki oleh jajaran hardisk Seagate Barracuda. Hard disk Seagate Barracuda bisa menyimpan banyak data dan melakukan akses data dengan cepat. Sama seperti produk dari Western Digital, produk Seagate Barracuda juga dikenal akan kehandalannya. Anda bisa membuat komputer gaming atau desktop dengan menggunakan berbagai kapasitas yang tersedia dengan berbagai form factor yang disediakan.

Bisa dibilang Seagate Barracuda adalah hard drive dengan interface SATA yang sangat populer dan hampir menjadi pilihan untuk berbagai kebutuhan aplikasi komputasi mulai dari mendengarkan audio dan video, mengedit foto di PC bahkan bermain game. Kemampuan dan kehandalannya ditunjang dengan sejarah panjang perusahaan Seagate yang telah memproduksi jutaan hardisk selama lebih dari 20 tahun. Anda juga bisa mendapat kelebihan lain dari produk ini yaitu adanya garansi terbatas selama 2 tahun sejak pembelian, yang membuat anda bisa tenang dalam menggunakan produk ini.

Mana Yang Lebih Baik di Antara Kedua Hard Disk Ini?

Dari Segi Kapasitas

Untuk ukuran penyimpanan data, diantara kedua merek dan model ini tidak ada perbedaan yang mencolok atau signifikan. Dengan harga yang relatif sama anda akan mendapatkan ruang penyimpanan data yang bisa di bilang juga sama, tidak berbeda jauh antara merk Western Digital Blue atau merk Seagate Barracuda. Pada contoh kami di atas, untuk harga yang relatif sama maka akan didapatkan kapasitas yang sama, 4TB data storage.

Dari Segi Performa

Adapun dari segi performa untuk seri Western Digital Blue bisa dibilang untuk harga dan kelas yang sama kecepatannya masih di bawah Seagate Barracuda. Pada form factor 3.5 inch yang sama, WD Blue hanya dibekali dengan ukuran cache 64 MB sedangkan Seagate Barracuda ukuran cache hingga 256 MB. Tentunya ini sebuah perbedaan yang cukup signifikan karena yang satu jumlahnya bisa 4 kali lawan tandingnya. Kalau dari sini tentu kita dengan mudah dapat menyatakan bahwa pemenangnya adalah Seagate Barracuda.

Dari segi kecepatan baca pun demikian, Seagate Barracuda memiliki kecepatan baca file sekuensial yang mencapai hingga 190 MB per sekon, adapun untuk Western Digital Blue hanya mencapai angka 150 MB per detik. Bisa dibilang perbedaan harganya yang sekitar 5% saja kalah jauh dibandingkan perbedaan performanya yang mencapai hingga 20% lebih. Jika anda orang yang mengutamakan kecepatan dalam akses data tentunya anda tidak ragu-ragu menyatakan bahwa Seagate Barracuda adalah pemenang dari sisi performa.

Dari Segi Garansi

Kalau dilihat dari segi garansi keduanya sama-sama memiliki garansi sepanjang 2 tahun jadi dari sisi ini kami melihat tidak ada perbedaan antara keduanya. Bisa dibilang kami menyatakan di sisi ini keduanya nilainya adalah seri atau setara.

Mana Yang Dipilih?

Lalu yang mana yang layak menjadi pilihan anda? Kalau kami sendiri mengingat harganya sejenis atau setara, akan tetapi performanya lebih tinggi maka kami lebih memilih Seagate Barracuda untuk menemani kami melalui hari-hari menyediakan storage dan akses baca tulis data yang kami butuhkan. Disisi lain juga mengingat garansinya sama-sama dua (2) tahun maka menurut kami Western Digital dalam kasus Kali ini kalah telak oleh Seagate.

Tampaknya cukup dahulu untuk kesempatan kali ini. Moga-moga tulisan ini sukses membuka wawasan tentang jasa recovery data dan segala sesuatu tentang cara mengembalikan file/folder yang terhapus/hilang, service hard disk/SSD tidak terbaca, service ransom ware, dst. Semoga info ini berhasil menambah wawasan terkait beragam permasalahan ini.

Hard disk / SSD rusak? Terkena virus dan ransomware? Tenang, kami bisa membantu service dan recovery